Cara Memilih Daging Kambing Yang Baik

Daging kambing sudah sangat familier bagi kita. Kebutuhan akan daging kambing di masyarakat juga amat besar. Nilai gizi dari daging ini amat tinggi. Bahkan ada yang menyebut daging kambing itu rajanya daging. Daging kambing biasanya akan melimpah jumlahnya pada momen-momen tertentu. Misalnya saja saat hari raya idul adha atau hari raya kurban. Di waktu itu banyak daging kambing yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat. Karena pada saat itu banyak orang yang menyembelih kambing sebagai bagian ibadah di hari raya idul adha. Sebetulnya tidak hanya daging kambing saja akan tetapi daging sapi pun banyak pula pada hari itu. Masyarakat benar-benar menikmati daging kambing yang dibagikan secara gratis.

Namun, kita tidak akan membahas pembagian daging kambing di hari raya. Kita untuk saat ini fokus untuk menambah pengetahuan tentang masalah daging kambing. Satu hal yang amat penting untuk kita ketahui ialah bagaimana cara memilih daging kambing yang baik kualitasnya. Tidak hanya asal pilih saja. Ini kita perlu lakukan tatkala hendak membeli beberapa kilo gram daging di pasar atau tempat penjualan lainnya. Sangatlah penting kita mengetahui ilmu seperti ini. Dari daging kambing yang berkualitas baik ini kita akan bisa membuat masakan yang berbahan daging kambing. Tentunya jika bagus dagingnya akan berimbas kepada lezatnya hasil masakan. Baiklah, kita simak uraian bagaimana cara memilih daging yang baik berikut ini.

  1. Mengecek warna daging kambing.
    Kita mesti jeli untuk melihat warna daging kambing yang hendak kita beli. Kita perlu pastikan warna daging kambing tersebut pink kecoklatan. Untuk lapisan lemaknya memiliki warna putih krem. Maka sebelum membeli kita perhatikan dulu dengan baik warna daging kambing yang akan kita beli. Bila warnanya seperti itu maka sangat mungkin daging kambing tersebut masih segar dan berkualitas baik. Mengecek daging ini dalam hal warna tidaklah sulit. Cukup kita lihat dengan kedua mata.
  2. Memperhatikan aroma daging kambing.
    Kita juga perlu mencium aroma dari daging kambing. Daging kambing yang masih segar punya jenis aroma yang amat khas. Aromanya sedikit prengus. Memang aroma seperti ini menjadi ciri khas dari daging kambing. Bau prengus ini bisa kita cium dengan jelas bila kita mendekat ke posisi daging yang akan dijual.
  3. Mengecek permukaan dari daging kambing.
    Setiap daging memiliki permukaan yang khas. Untuk daging kambing yang bagus maka maka permukaanya lembab, tidak ada lendir, dan tidak basah. Pada permukaan yang nampak ini sangat penting untuk menjadi pertimbangan tatkala memilih daging kambing. Sangat bersih permukaan daging kambing yang baik itu. Jadi, kalau daging kambing terlihat kotor dan kering maka besar kemungkinan sudah kurang kualitasnya.
  4. Membeli daging kambing dari tempat yang terpercaya.
    Saat hendak membeli daging kambing maka kita perlu mencari tempat yang sudah benar-benar terpercaya. Tempat tersebut sudah sangat terpercaya hanya mau menjual daging yang berkualitas bagus. Sebuah tempat penjualan daging kambing atau penjual daging kambing yang sudah memiliki nama baik di mata masyarakat maka mereka akan menjaga kualitas dan nama mereka. Tidak akan mau mereka berbuat curang atau hal lainnya yang merugikan konsumen. Jika mereka melakukan hal ini maka itu sama artinya menghancurkan bisnis yang telah lama mereka bangun. Tidak akan mereka melakukan hal ini tentunya.
  5. Membeli daging dari tempat penyembelihan yang telah bersertifikasi halal.
    Tempat penyembelihan daging yang sudah bersertifikasi halal sangatlah penting bagi para konsumen. Bahkan, hampir seluruh konsumen akan lebih memilih membeli daging dari tempet penyembelihan yang telah bersertifikasi halal.

Demikian semoga bermanfaat cara sederhana ini. Pengetahuan seperti ini akan menjadi lebih bermanfaat bila kita mau berbagi juga kepada sesama.